Rahasia Ampuh Membuat WOMM Marketing

14.06.00 Unknown 0 Comments


Seperti yang sudah saya sampaikan di Channel BBM #KuliahBisnisGratis, bahwa yang namanya WOM (Word Of Mouth) Marketing itu adalah salah satu strategi Marketing yg Low Budget, High Impact.
Kenapa? Karena Anda tidak harus mengeluarkan banyak uang untuk melakukan promo gila-gilaan. Cukup saja anda membuat konsepnya seperti apa,  dan membuat strateginya yang seperti apa agar bisa berjalan dengan lancar.
Saya paham mas, tapi bagaimana sih cara nya agar bisa membuat WOMM Marketing itu?
Saya berikan tahapan yang sistematis dalam membuat WOMM Marketing, perhatikan yah !
1. Talker
Siapa yg membicarakan brand kita. Talkers ini bisa siapa saja mulai dr existing customer, media, masyarakat, dan siapapun yg jd target market kita.

2. Topic
Apa yg dibicarakan si Talker kpd target market kita. Bisa bermacam2, misal: special offer, diskon, produk baru, dll. Intinya harus unik dan menarik agar layak dibicarakan.  
3. Tools
Media penyebaran dari Topic oleh Talker. Medianya harus mudah diakses oleh target market. Misal: kalau target marketnya ibu2 usia 40-60, ya jangan pake twitter. Jarang banget ibu2 pake twitter.
4. Take a Part
Intinya, kita terlihat dlm media dan percakapan yg tercipta. Tujuannya bukan apa2, agar arah pembicaraannya bener. Jangan sampai jadi WOM negatif dan jadi blunder.
5. Timing
Cari momentum yg pas utk menggunakannya. Bisa pas launching produk baru, atau event khusus, atau tanggal2 khusus yg bisa sesuai keadaan market.
6. Track
Disini Anda evaluasi hasil dr strategi WOMM Anda. Apakah sudah berjalan denga baik atau tidak. Kalau sudah, Lanjutkan. Kalau belum, terus Evaluasi.
Semoga Bermanfaat :D
Terima kasih sudah membaca tulisan ini, Semoga tulisan ini bisa memberikan manfaat dan inspirasi buat anda, dan saya juga doakan anda agar selalu sukses di dunia maupun akherat. Silahkan di share jika anda merasakan manfaat dari tulisan ini.
Sepatah dua patah kata teruntuk negeriku Indonesia.
Let’s Rock To The Highest Achivements !
Salam Hangat dan Jabat Erat

PORBIZZ

0 komentar: